Tumbuhkan Jiwa Menulis, KPMDB Purwokerto Gelar Pelatihan Jurnalistik

Tumbuhkan Jiwa Menulis, KPMDB Purwokerto Gelar Pelatihan Jurnalistik
Ilustrasi
Keluarga Pelajar Mahasiswa Daerah Brebes (KPMDB) wilayah Purwokerto, bekerja sama dengan ST 3 Telkom Purwokerto, Sabtu 23 Mei 2015 menggelar pelatihan jurnalistik.
Pelatihan yang mengusung pada makrab ini mengangkat tema “Menumbuhkan Jiwa Aktivisme Mahasiswa Melalui Gerakan Menulis”.
Pelatihan jurnalistik KPMDB Purwokerto diikuti oleh 32 peserta yaitu yang berasal dari kampus Unsoed, Amikom, UMP, STAIN, Poltekes Semarang, ST3 Telkom dan STIKES Harapan Bangsa.
Menurut ketua panitia pelatihan jurnalistik Salahudin Al Ayubi, fungsi pelatihan jurnalistik ini untuk tali silaturahmi agar terciptanya basis solidaritas sehingga terwujudnya mahasiswa-mahasiswi yang progresif dan berkompetensi guna meningkatkan kemampuan intelektualitas dalam gerakan menulis.
Akhmad Fikri As Shiddiqi selaku ketua KPMDB Purwokerto, mengungkapkan pelatihan jurnalistik adalah kegiatan yang sangat positif, kegiatan ini dapat mengasah otak kita dalam menulis, dari menulis kita dapat memberikan berbagai informasi.
“Saya berharap dari pelatihan ini kawan-kawan lebih menyukai untuk menulis,”  katanya dalam memberi sambutan.
Pemateri dalam acara ini, yakni Agus Setiyanto seorang  praktisi jurnalis Purwokerto memaparkan informasi tentang kejurnalisan, dan berbagai pengalaman selama menjadi reporter.
Dalam latihan ini, peserta jurnalistik mendapat tantangan dari pemateri untuk terjun langsung ke masyarakat agar memperoleh berita.
Dea Dwi Nugrahaeny Savitri mahasiswi Poltekes Semarang, mengaku ia merasa kesulitan untuk memperoleh informasi dari warga.
“Di pelatihan ini ia mendapat tantangan yang luar biasa,” ucapnya.
Sumber : http://brebesnews.co/2015/05/tumbuhkan-kreatifitas-menulis-kpmdb-purwokerto-gelar-pelatihan-jurnalistik/

Silahkan kirimkan komentar anda ^_^
EmoticonEmoticon